Simbiosis Komensalisme, Pengertian dan Contohnya Dilengkapi Gambar

Simbisos Komensalisme, Pengertian dan Contohnya Dilengkapi Gambar 

Amongguru,com, Simbiosis komensalisme merupakan salah satu jenis pola interaksi antar makhluk hidup. Pengertian simbiosis komensalisme adalah hubungan antara dua jenis makhluk hidup, dimana makhluk hidup yang satu mendapatkan keuntungan, sedangkan makhluk hidup lainnya tidak dirugikan.

Dengan demikian, di dalam pola interaksi simbiosis komensalisme, inang tidak dirugikan oleh makhluk hidup yang menumpanginya dan juga tidak mendapatkan keuntungan apa pun dari interaksi tersebut.

Contoh Simbiosis Komensalisme

Berikut ini adalah beberapa contoh simbiosis komensalisme.

1. Interaksi antara tumbuhan sirih dengan inangnya

Interaksi antara tumbuhan sirih dengan inangnya

Tumbuhan sirih sering ditemukan dalam lingkungan sekitar kita. Tumbuhan sirih hidup dengan cara merambat dan menyesuaikan tanaman inangnya. Tujuan tumbuhan sirih merambat pada inangnya ini adalah untuk mendapatkan sinar matahari yang cukup dalam melakukan fotosintesis.

Melalui interaksi tersebut, maka tumbuhan sirih dapat memproduksi makanan untuk tumbuh, sedangkan tumbuhan inang tidak dirugikan.

2. Interaksi bunga anggrek dengan pohon mangga

Interaksi bunga anggrek dengan pohon mangga

Hubungan antara bunga anggrek dengan pohon mangga sebagai inangnya adalah salah satu contoh simbiosis komensalisme. Tanaman anggrek akan melekat atau merambat pada pohon mangga dengan tujuan mendapatkan air, mineral, dan sinar matahari untuk melakukan fotosintesis.

Baca :

Cara anggrek mendapatkan air dan mineral adalah dengan menyerap air dan mineral yang terdapat pada kulit pohon mangga, meskipun sudah lapuk sekali pun. Dengan demikian bunga anggrek diuntungkan karena bisa melakukan fotosintesis untuk memproduksi makanan, sedangkan pohon mangga tidak dirugikan sama sekali.

3. Interaksi tumbuhan paku dengan pohon jati

Interaksi tumbuhan paku dengan pohon jati

Hubungan tumbuhan paku dengan pohon jati sama dengan interaksi tanaman sirih dan bunga anggrek dengan tumbuhan inangnya.

Tumbuhan paku akan melekat pada pohon jati dengan tujuan agar mendapatkan sinar matahari yang cukup untuk digunakan dalam fotosintesis. Pohon jati sebagai tanaman inang tidak mendapatkan kerugian maupun keuntungan dari interaksi tersebut,

4. Hubungan antara ikan remora dengan ikan hiu

Hubungan antara ikan remora dengan ikan hiu

Ikan remora memiliki interaksi yang sangat baik dengan ikan hiu. Ikan remora akan selalu menempel di dekat ikan hiu dengan tujuan agar tidak dimangsa oleh ikan yang lebih besar darinya.

Selain itu, dengan menempel dan mengikuti gerak ikan hiu, ikan remora bisa lebih cepat mendapatkan makanan dari sisa makanan ikan hiu. Keberadaan ikan remora sendiri tidak menggangu dan tidak memberikan keuntungan apa pun pada ikan hiu.

5. Hubungan ikan badut dengan anemon laut

Hubungan ikan badut dengan anemon laut

Hubungan ikan badut dengan anemon laut juga merupakan contoh simbiosis komensalisme. Ikan badut akan terlindungi dari pemangsanya karena bersembunyi dan hidup diantara tentakel-tentakel anemon.

Anemon laut mengeluarkan zat beracun yang dapat melukai ikan-ikan lain, tetapi ikan badut tidak terluka karena kulitnya mengeluarkan lendir pelindung. Dengan demikian, ikan badut akan terlindung dari serangan musuh, sedangkan anemon tidak dirugikan maupun diuntungkan dengan keberadaan ikan badut tersebut.

Demikian ulasan mengenai simbiosis komensalisme, pengertian dan contohnya dilengkapi dengan gambar. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan